Lowongan Kerja Badak Natural Gas Liquefaction (Badak NGL) dikenal sebagai perusahaan Operating Organization profesional yang terpercaya dan dapat diandalkan. Perjalanan PT BADAK NGL bermula dari ditemukannya cadangan gas alam dalam jumlah yang sangat besar di dua area terpisah. Area pertama terletak di Lapangan Gas Arun, Aceh Utara, yang ditemukan oleh Mobil Oil Indonesia di akhir tahun 1971. Area kedua adalah Lapangan Gas Badak, Kalimantan Timur yang ditemukan oleh Huffco Inc. di awal tahun 1972. Kedua perusahaan ini bekerja di bawah Production Sharing Contracts dengan Perusahaan Tambang Minyak Negara Indonesia, Pertamina. Saat itu bisnis LNG belum banyak dikenal dan hanya ada empat kilang LNG. (Baca juga loker sebelumnya: Lowongan Kerja PT Wahana Putra Yudha 2015)
Walau tanpa pengalaman sebelumnya di bidang LNG, Pertamina, Mobil Oil, dan Huffco Inc., bersepakat untuk mengembangkan proyek LNG yang dapat mengekspor gas alam berbentuk cair dalam jumlah besar. Sejarah mencatat bahwa proyek ini memang didasari oleh optimisme dan ambisi kuat dengan keyakinan atas kuatnya permintaan pasar. Bulan-bulan penuh kerja keras pun dijalani oleh Pertamina, Mobil Oil, dan Huffco Inc.untuk menjual proyek kepada dua konsumen LNG potensial, penyandang dana potensial, dan mitra potensial di seluruh dunia. Upaya tersebut akhirnya membuahkan hasil dengan disepakatinya kontrak penjualan LNG terhadap lima perusahaan Jepang: Chubu Electric Co., Kansai Electric Power Co., Kyushu Electric Power Co., Nippon Steel Corp dan Osaka Gas Co. Ltd, pada tanggal 5 Desember 1973. Penjelasan lebih lengkap dapat anda lihat pada Halaman Resmi PT Badak Natural Gas Liquefaction (Badak NGL).
Walau tanpa pengalaman sebelumnya di bidang LNG, Pertamina, Mobil Oil, dan Huffco Inc., bersepakat untuk mengembangkan proyek LNG yang dapat mengekspor gas alam berbentuk cair dalam jumlah besar. Sejarah mencatat bahwa proyek ini memang didasari oleh optimisme dan ambisi kuat dengan keyakinan atas kuatnya permintaan pasar. Bulan-bulan penuh kerja keras pun dijalani oleh Pertamina, Mobil Oil, dan Huffco Inc.untuk menjual proyek kepada dua konsumen LNG potensial, penyandang dana potensial, dan mitra potensial di seluruh dunia. Upaya tersebut akhirnya membuahkan hasil dengan disepakatinya kontrak penjualan LNG terhadap lima perusahaan Jepang: Chubu Electric Co., Kansai Electric Power Co., Kyushu Electric Power Co., Nippon Steel Corp dan Osaka Gas Co. Ltd, pada tanggal 5 Desember 1973. Penjelasan lebih lengkap dapat anda lihat pada Halaman Resmi PT Badak Natural Gas Liquefaction (Badak NGL).
PT Badak Natural Gas Liquefaction (Badak NGL) saat ini kembali membuka beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:
Lowongan Kerja di PT Badak Natural Gas Liquefaction (Badak NGL) D3
Karyawan / Pekerja Tetap
Persyaratan:
- Warga Negara Indonesia
- Laki-laki / Wanita
- Berbadan sehat, tidak buta warna, dan bebas narkoba
- Umur maksimum 23 tahun pada 02 Desember 2015
Persyaratan Khusus:
- Lulusan D3 jurusan: Teknik Sipil
- IPK minimal 3.00 (Skala 4) dari perguruan tinggi dengan jurusan yang terakreditasi A
Pelamar agar membuat surat lamaran dengan mencantumkan nomor telp/HP, email, dan alamat tetap (Kode Pos) serta melampirkan:
- Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Foto copy Ijazah/surat tanda lulus, dilengkapi daftar nilai (transkrip) yang dilegalisisr
- Foto copy Akte kelahiran atau Surat Kenal Lahir yang dilegalisir instansi berwenang
- Daftar riwayat hidup (Curiculum vitae)
- 3 (tiga) lembar pas foto warna terbaru ukuran 4x6 cm.
Catatan:
- Pemberitahuan untuk mengikuti seleksi akan diumumkan melalui website www.badaklng.co.id/recruitment, email, atau sms
- PT. Badak NGL tidak memungut biaya apapun dalam proses Rekrutmen ini.
Cara Melamar:
Segera kirimkan berkas lamaran anda (lihat atas) pada alamat berikut:
JPAC Politeknik Negeri BandungGd. P2T Lt. 3
JL. Gegerkalong Hilir, Ds. Ciwaruga, Bandung 40012
Batas Lamaran : 02 Desember 2015 pukul 15.00 WIB
Demikian informasi Loker PT Badak Natural Gas Liquefaction (Badak NGL) Terbaru 2015 yang dapat kami sampaikan kepada Anda yang sedang mencari pekerjaan. Harapan kami anda diterima dan lulus seleksi sehingga menjadi bagian dari perusahaan tersebut. Amin