.

Lowongan Kerja Pako Group November 2016

Lowongan Kerja Terbaru November 2016 Pako Group adalah perusahaan nasional yang bergerak di bidang usaha industri komponen otomotif yaitu wheel rim (velg).

Profil Pako Group

Pako Group merupakan anak perusahaan dari PT Astra Otoparts Tbk, dan Triputra Group bergerak di bidang usaha industri komponen otomotif yaitu wheel rim (velg), baik untuk kendaraan roda dua dan roda empat untuk pasar Original Equipment for Manufacturer (OEM) Indonesia dan ekspor. Dengan komposisi kepemilikan saham PT Astra Otoparts Tbk 51%, Trikirana Investindo Prima 46,75%, dan Hadi Kasim 2,25%.

Secara group perusahaan ini melayani pasar eksport dengan tujuan antara lain Italia, Jerman, Hungary, Jepang, Malaysia dan Thailand.

Beberapa pelanggan dari Pako Group berasal dari perusahaan otomotif terkemuka seperti Toyota, Mitsubitshi, Isuzu, Daihatsu, Suzuki, Honda, Nissan dan OZ Racing.  Hingga saat ini Pako Group dikenal sebagai salah satu produsen wheel rim di kawasan Asia Tenggara.

Sinergi strategis dengan PT. Astra Otoparts akan mewujudkan visi Pako Group sebagai produsen wheel rim yang handal untuk pasar OEM Indonesia dan internasional serta meningkatkan competitive edge Indonesia di pasar otomotif dunia.

Sejarah berdiri Pako Group

Pako Group pada bulan April 2013 PT Astra Otoparts Tbk telah mengakuisisi 51% saham PT Pakoakuina dengan membeli sebagian saham milik pemegang saham minoritas dan mengambil seluruh saham baru yang dikeluarkan oleh PT Pakoakuina senilai Rp. 700 miliar. Sehingga jika sebelumnya komposisi kepemilikan saham PT Pakoakuina adalah 89% saham milik Trikirana Investindo Prima, 8% milik Hadi Kasim, dan 3% milik Petrus Harto Mulyono, maka komposisi kepemilikan saham di PT Pakoakuina yang baru menjadi PT Astra Otoparts Tbk 51%, Trikirana Investindo Prima 46,75%, dan Hadi Kasim 2,25%.

Pako Group saat ini kembali membuka:

Lowongan Kerja Terbaru 2016 Pako Group

untuk beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:

Engineering & Production - Pako Group


Persyaratan:
  • Usia maks. 27 tahun
  • Pendidikan lulusan S1 dari:
  • Teknik Mesin
  • Teknik Industri
  • Teknik Elektro
  • Pendidikan lulusan D3 dari:
  • Teknik Mesin
  • Memiliki analisa dan logika berfikir yang baik
  • Memiliki inisiatif dan kemauan untuk belajar
  • Mampu bekerjasama serta memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Diutamakan memiliki pengalaman organisasi
  • Berminat bekerja di industri manufacturing (shift)
  • Bersedia ditempatkan di Karawang (Kawasan Industri Surya Cipta) dan Sunter (Jakarta Utara)

Industrial Relation Officer - Pako Group


Tanggung Jawab:
  • Membina hubungan industrial yang harmonis dengan karyawan dengan Serikat pekerja sehingga tercipta iklim kerja yang kondusif
  • Memastikan peraturan-peraturan yang berkaitan dengan ketenagakerjaan dan keselamatan kerja dengan baik serta dapat memberikan solusi dalam penyelesaian masalah ketenagakerjaan yang terjadi

Persyaratan:
  • Pria
  • Usia maks. 28 tahun
  • Pendidikan lulusan S1 Hukum
  • IPK min. 3.00
  • Aktif di Organisasi selama kuliah dan atau berpengalaman minimal 1 tahun di bidang Industrial Relation
  • Paham tentang UU Ketenagakerjaan
  • Memiliki analisa dan logika yang baik
  • Memiliki kemampuan negosiasi yang baik, komunikatif, ada kemauan untuk belajar/proaktif
  • Bersedia ditempatkan di Karawang (Kawasan Industri Surya Cipta) dan Sunter (Jakarta Utara)


Cara Melamar Pekerjaan Pako Group

Apabila anda memenuhi kualifikasi pada Pako Group Karir, segera kirim berkas lamaran anda (CV, Transkrip & Ijazah (doc/pdf maks. 1MB)) pada email berikut:

Email : hrdpako@pakoakuina.com
dengan subjek: UNS(space)POSISI
Batas Lamaran : 19 November 2016

Demikian informasi pekerjaan hari ini. Lihat juga lowongan kerja lengkap lainnya DISINI